Cara Memainkan Game PSP di Android

Cara Memainkan Game PSP di Android

CoretanKode.com – Cara Memainkan Game PSP di Android, Game PSP seperti yang kita ketahui semua mempunyai grafis yang luar biasa setingkat dengan PS2 tapi lebih canggih karena bersifat portable.

Karena sifatnya portabel akhirnya PSP pun mempunyai mobilitas yang sangat tinggi dan sangat mudah digunakan/dimainkan kapan saja dan dimana saja. PSP pun tidak membutuhkan koneksi internet loh layaknya playstation biasa pada umumnya.

Artikel Gaming Lainnya :

Harga PSP sekarang ini masiih berada diangka 800ribu-1jutaan jika anda beli bekas bisa mendapatkan harga yang lebih murah lagi, tapi tahukah kalian bahwa ponsel android yang kalian gunakan itu sebenarnya bisa digunakan untuk memainkan game dari platform PSP loh.

Nah itulah tujuan dari dituliskannya artikel yang satu ini, agar kalian bisa memainkan game sekelas Playstation Portabel pada perangkat android kalian.

Cara Mendapatkan Game PSP

Sebelum menjalankan game PSP diperangkat android yang kalian miliki pastinya kita akan mencari terlebih dahuluu game yang akan kita mainkan bukan ?

Nah silahkan simak tutorial cara mendapatkan game PSP secara gratis dibawah ini:

  • Silahkan buka situs CoolRom
  • Silahkan pilih game yang ingin kalian mainkan dan buka halamannya
  • Download File-nya (Biasanya file game masih dalam bentuk terkompresi .zip atau .rar)
  • Ekstrak file game tersebut sehingga file .iso terlihat
  • Nah file iso tersebut adalah file game-nya simpan ditempat yang mudah ditemukan

Setelah berhasil mendapatkan game PSP yang ingin kalian mainkan selanjutnya hanya mempersiapkan aplikasi emulator diperangkat android kalian nih guys !

Cara mendapatkannya pun sangatlah mudah kalian bisa membuka Google Playstore kalian lalu cari PPSSPP terdapat 2 versi yakni yang berwarna Gold dan juga Gold. Pilih saja yang kalian sukai.

READ :  Daftar Game dan Aplikasi Terbaik Apple Tahun 2021

Setelah terdownload silahkan lanjutkan ke tutorial instalasi game .iso pada PPSSPP kalian.

Cara Memainkan Game PSP di Android

Nah akhirnya kita bisa masuk ketahap cara memainkan game PSP yang telah kita download sebelumnya pada perangkat android yang kita miliki.

Dibawah ini adalah tutorial singkatnya dimana dibawah ini merupakan langkah lanjutan setelah kalian memiliki file game .iso yang telah terdownload hingga selesai tanpa corrupt.

  • Pastikan File .iso telah keluar dari file .zip atau ekstensi kompresi lainnya
  • Hafalkan lokasi dari file game .iso tersebut berada
  • Download aplikasi emulator PPSSPP di Google Playstore
  • Silahkan buka aplikasi PPSSPP kalian
  • Setelah terbuka silahkan masuk ke tab Games/Permainan
  • Buka folder dimana file game yang berformatkan .iso tersebut berada
main game psp di android
img by gamebrott.com
  • Nah game akan tampil silahkan dibuka dan dimainkan guys !

Nah jadi sangat mudah bukan untuk memainkan game PSP diperangkat android kalian, tunggu apalagi silahkan dicoba dimainkan game nostalgia-nya secara gratis !

Gak sampai hanya Cara Memainkan Game PSP di Android, cara memainkan game psp diandroid tapi admin juga ingin sharing tentang beberapa game yang admin rekomendasikan game PSP untuk kalian mainin setelah menginstal Emulator-nya.

5 Game PSP untuk di Android Terbaik !

Nah setelah mengetahui cara mendownload, menginstal dan juga menjalankan game PSP di android menggunakan Emulator PPSSPP selanjutnya admin ada beberapa rekomendasi seputar game psp yang seru untuk dimainkan nih.

Jadi jika kalian yang minat main game PSP di perangkat android kalian silahkan simak 5 Game PSP terbaik yang bisa kalian mainkan di android kalian secara gratis dibawah ini:

NFS MostWanted

mostwanted - CoretanKodeCOM

Most Wanted adalah sebuah game Racing/Balapan yang sangat tenar pada zaman PS2 dan juga PSP, dengan grafik dan gameplay yang sangat seru dimana kalian bisa tidak hanya balapan saja tapi kalian juga bisa kejar-kejaran dengan polisi membuat game ini sangatlah menarik untuk dimainkan.

READ :  8 Aplikasi Download Video Instagram untuk Android Terbaik

Game PSP download dengan cepat pada situs yang admin rekomendasikan diatas, Selain gameplay yang seru game ini juga menyediakan map yang cukup luas untuk balapan dan terdapat pula fitur police trap untuk membantu anda meloloskan diri pada saat dikejar polisi.

Jadi sangat seru banget nih game balapan yang satu ini, silahkan dicoba didownload dan dimainkan yah guys.

Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact

Naruto Shippuden Ultimate Ninja Impact - CoretanKodeCOM

Selanjutnya ada Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact yang mungkin kalian semua sudah pernah mencoba game yang satu ini.

Pada game yang satu ini kalian bisa memasuki dunia naruto dan merasakan sensasi menjadi ninja dengan adanya story mode dan juga 1v1 membuat game action ini serasa tanpa batas untuk dimainkan.

Pilihan karakter yang banyak dan juga grafik yang sangat bagus untuk kelas game portabel membuat game yang satu ini sangat admin rekomendasikan untuk kalian coba atau coba kembali dimainkan guys.

Selain itu game ini juga mempunyai ukuran yang tidak terlalu bebsar loh kalian bisa cek disitus yang admin rekomedasikan diatas.

Medal of Honor – HEROES

medal of honor heroes - coretankodecom

Jika kalian suka dengan game perang dunia II ataupun I maka game FPS perang yang satu ini sangat cocok untuk kalian mainkan pada saat selesai menginstal Emulator PPSSPP di Android kalian nih.

Game yang satu ini dibuat sangat simpel tapi gak asal-asalan loh guys, disini kalian beneran bisa merasakan gimana suasana dimedan perang pada saat perang dunia terjadi.

Dengan banyaknya musuh dan tingkat kesulitan perang yang seru membuat game ini masih admin rekomendasikan buat kalian mainin di emulator PPSSPP yang kalian miliki ataupun langsung di gadget PSP kalian.

Untuk masalah grafis mungkin gak terlalu memuaskan tapi masalah gameplay dan juga story game ini sangat layak untuk kalian coba mainkan guys !

READ :  Cara Farming Crystal Ragnarok X AUTO KAYA

Crash Team Racing

CTR - CoretanKodeCOM

CTR, Crash Bandicoot alias Crash Team Racing adalah game animasi bergenre action/sport yang sangat seru dan menarik untuk dimainkan selanjutnya.

Mulai dari zaman Playstation 1 CTR memang sudah menjadi game yang melegenda di platform Playstation guys, karena setiap kali rilis game ini pasti diserbu untuk dimainkan karena memang sangat seru untuk dimainkan kok.

Selain itu CTR bukan hanya game balapan biasa saja, pada game ini kalian menemukan banyak item dan juga jalan pintasan pada saat sedang balapan nih guys.

Kalian bisa meluncurkan rudal, bom dan juga jebakan pada game yang satu ini saat sedang balapan, jadi bisa dibilang game yang satu ini sangatlah interaktif dari segi Gameplay-nya.

Resident Evil ALL Version !

resident evil - coretankodecom

Selanjutnya ada game yang digemari oleh segala kalangan mulai dari pecinta horor dan juga fps terutama, game ini adalah sebuah game FPS Horor yang dikemas sangat apik mulai dari story dan juga gameplay-nya.

Untuk game Resident Evil seri apapun pasti tetap seru untuk dimainkan jadi mulai dari Resident dimana kalian menggunakan alice sampai leo semuanya admin rekomendasikan untuk kalian coba mainkan.

Karena setiap versi itu mempunyai grafis yang berbeda serta story yang berbeda jadi sangat admin rekomendasikan buat kalian yang suka game fps horor untuk coba deh mainkan semua versi dari Resident Evil mumpung kalian bisa memainkan game psp di android kalian bukan ?

Akhirnya kita sudah berada dipenghujung artikel Cara Memainkan Game PSP di Android selanjutnya tinggal kalian pilih tuh mau mainin apa, tutorial, tempat mendapatkan game psp hingga rekomendasi game telah admin sampaikan untuk kalian pada artikel kali ini.

Sekian dulu untuk artikel Cara Memainkan Game PSP di Android kali ini semoga bermanfaat dan jangan lupa baca artikel gaming menarik lainnya hanya di CoretanKode.com.

Terima kasih telah berkunjung Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu..

Originally posted 2020-08-07 20:57:59.