Ide Bisnis Online Terbaru

Ide Bisnis Online Modal Pas Terbaru

CoretanKode

Selamat datang di CoretanKode.com dan pada kesempatan kali ini admin akan share nih seputar beberapa ide bisnis online yang dapat anda lakukan loh.

Bisnis yang admin share disini ada yang bermodal dan juga tidak jadi kemungkinan anda dapat mempraktekkan apa yang admin tulis ini sangatlah mungkin.

Sebenarnya dijaman digital seperti sekarang sangatlah banyak peluang usaha atau bisnis yang terhampar hanya saja kita yang kurang jeli dan niat untuk mengejarnya.

Jika kalian lihat sangatlah banyak orang yang sukses dengan mudah hanya dengan memanfaatkan jaringan internet kan ? Nah pertanyaan adalah apa yang mereka lakukan ?

Nah berikut ini ada beberapa ide bisnis yang dapat anda praktekan !

List Ide Bisnis Online Terbaru

Menjadi Penulis (Blogger)

Menjadi seorang blogger adalah ide usaha yang paling murah, dimana anda hanya perlu modal sedikit untuk menyiapkan artikel saja.

Memang modal materi yang dibutuhkan sangatlah murah tapi ada modal lain yang dibutuhkan jika anda ingin menjadi seorang blogger, yakni modal niat, kehandalan dalam perangkaian kata, berbahasa dan juga teknologi.

Untuk memulai kalian dapat mengunjungi Blogger atau-pun WordPress jika anda benar-benar pemula dalam bidang blogging.

Jika anda adalah seseorang yang sudah paham tentang penulisan artikel yang benar, memahami apa itu SEO dan hal-hal krusial lainnya dalam bidang blogging maka silahkan gunakan WordPress Self-hosted.

Nah sekarang pasti kalian akan bertanya apa untung-nya jadi seorang blogger ?

Keuntungan

  • Melatih kemampuan berbahasa anda
  • Peluang membangun koneksi
  • Peluang mendapatkan uang dari Iklan (Adsense, Safelink dan sebagai-nya)
  • Mempunyai media berkreasi dan penyaluran hobi
  • Sharing ilmu (Dapat amal jariah)
  • Dapat follower medsos tambahan
READ :  10 Peluang Usaha Rumahan Modal Kecil untuk Besar Terbaik 2021

Nah gimana sangat menguntungkan bukan sementara untuk modal jika menggunakan Blogger hanyalah Domain, Niat dan juga Kemampuan.

Saran saya jika anda ingin menjadi seorang blogger atau penulis, ada baiknya anda sering membaca buku atau artikel yang sesuai dengan blog yang anda ingin ciptakan.

Menjadi Youtuber

Nah jika anda tidak suka menulis atau tidak mempuyai kemampuan menulis yang baik maka menjadi youtuber adalah alternatif menarik lain-nya nih.

Dengan bermodalkan HP/Kamera dan laptop anda sudah bisa membuat Channel website anda sendiri loh, mudah banget malah hanya menggunakan akun Google anda lalu login keyoutube dan setting channel anda.

Untuk masalah editing tenang saja karena di perangkat android sendiri sudah sangat banyak aplikasi editing yang tersedia contohnya Kinemaster.

Bahkan saya lihat kebanyakan youtuber jaman sekarang memulainya menggunakan HP Android saja loh mulai dari proses take video sampai editing-nya.

Nah untuk modal lain yang dibutuhkan ada juga seperti kemampuan editing vide, imajinasi, konten yang terstruktur dan juga kepercayaan diri.

Kepercayaan diri adalah modal paling penting jika anda ingin menjadi seorang youtuber dikarenakan pastinya video anda yang nonton gak hanya anda saja.

Komentar pedas dan pahit pasti akan anda rasakan diawal memulai bahkan jika anda telah menjadi youtuber terkenal anda masih bisa tuh mendapatkan komentar jelek dari haters.

Keuntungan

  • Dikenal secara individu lebih cepat
  • Nilai Adsense yang lebih cepat naik
  • Konten Endorse
  • Jangkauan konten yang sangat luas
  • Dapat media promosi pribadi yang berpotensi
  • Kebanggan diri

Menjadi Freelancer (Serabutan Online)

Selanjutnya jika anda mempunyai kemampuan didalam banyak bidang seperti Editing, Coding, Writing dan mungkin juga Marketing anda dapat mencoba menjadi seorang freelancer loh.

READ :  5 Toko Komputer di Makassar Terbaik dan Terlengkap

Sangatlah banyak website yang ingin kaum freelancer loh, search aja di google kalau ngak percaya. Untuk modalnya juga hanyalah kemampuan individu yang anda miliki saja serta perangkat laptop untuk bekerja.

Selebihnya hanyalah doa dan usaha untuk mencari klien untuk bekerja sama.

Keuntungan

  • Waktu kerja yang fleksibel
  • Work From Anywhere
  • Menentukan bayaran sendiri
  • Potensi menemukan klien yang dapat diajak kerja sama lagi dikemudian hari
  • Kesempatan membangun koneksi dengan orang perusahaan

nah ada banyak juga kan keuntungan menjadi seorang freelancer, sudah waktu kerja yang fleksibel dapat anda tentukan sendiri dan juga bayaran yang sesuai dengan ketentuan anda juga loh.

Enak banget menjadi seorang freelancer apalagi jika sudah mempunyai reputasi yang tinggi.

Dropshipper

Selanjutnya jika anda ingin menjadi penjual online tapi tidak mempunyai barang, tapi mempunyai media promosi ? Menjadi seorang Dropshipper adalah pilihan yang tepat.

Disini anda hanya akan menjualkan kembali barang yang dimiliki oleh perusahaan atau penjual tertentu dengan harga yang anda tentukan atau biasanya anda mendapatkan persenan untuk setiap penjualan.

Jadi kalian itu bisa berjualan online menggunakan layanan penyedia barang seperti aplikasi Meesho dan juga Tokopedia loh !

Barang akan langsung di kirim kepembeli asli bukan ketempat anda terlebih dahulu jadi ke originalitasan produk adalah tanggung jawab penyedia layanan loh.

jadi beneran dipermudah nih urusan bisnis anda, jadi nunggu apalagi silahkan cek aplikasi-nya.

Rekber / Pulber

Rekening Bersama atau Pulsa Bersama adalah istilah untuk MiddleMan dalam sebuah aktivitas transaksi antar stranger.

Ini bisa dibilang juga aktivitas Broker tuh, jembatan orang melakukan transaksi. Hanya saja modal yang dibutuhkan untuk bisnis ini sangatlah besar yakni Kepercayaan orang banyak serta testimoni transaksi.

READ :  3 Cara Meningkatkan Bisnis Selama Pandemi

Cara membangun kepercayaan orang banyak sangatlah susah oleh karena itu admin taruh ide bisnis ini paling akhir dikarenakan membutuhkan hal yang besar untuk bisa sukses.

Tapi jika anda amanah dalam menjalankan tugas anda sebagai pulber/rekber ini insyaallah kepercayaan dari mulut ke mulut akan tumbuh dan akhirnya anda akan dikenal banyak orang.

Biasanya Rekber ini digunakan untuk transaksi online berskala kecil->besar jadi tenang aja, anda tinggal join di group dagang apapun itu entah Gaming atau Jual Beli apapun itu lalu tawarkan jasa anda.

Perlu diperhatikan

  • Anda harus menggunakan akun yang menggunakan data pribadi yang benar alias non-fiktif
  • Kumpulkan lah Testimoni setelah transaksi berhasil
  • Mulai lah dari transaksi terkecil terlebih dahulu
  • Harus amanah (Netral)

Nah itulah hal yang kalian butuhkan untuk diperhatikan, jika anda ingin menjadi rekber yang dipercaya.

Jadi gimana guys, ingin memulai ide bisnis yang mana nih ? Apapun usaha anda intinya cuman satu, Terapkan Pantang Menyerah, Istiqomah dalam berusaha agar diberkahi.

Sekiranya hanya segini dulu hal yang dapat saya sampaikan untuk artikel ide bisnis online kali ini semoga bermanfaat yah, Terima kasih telah berkunjung !

Originally posted 2020-05-22 19:27:59.