3 Cara Menyembunyikan Folder Terbaik di Laptop

3 Cara Menyembunyikan Folder Terbaik di Laptop

CoretanKode.com – 3 Cara Menyembunyikan Folder Terbaik di Laptop, Keamanan privasi semakin sangat dibutuhkan itu dikarenakan seringnya terjadi pembobolan atau pencurian data. dan terkadang pelaku pembobolan melakukan hal yang tidak mengenakkan ke perangkat kita.

Artikel Menarik Lainnya:

Langkah kecil untuk mengamankan privasi anda yaitu mengamankan folder penting anda terlebih dahulu. Ada banyak cara yang dapat digunakan namun yang dijelaskan dibawah hanya beberapa cara yang dianggap paling ampun.

Cara Mengamankan Folder:

  • Menggunakan Folder Lock
  • Menggunakan CMD
  • Membuat Folder Labyrinth
  • Nah itu adalah cara menyembunyikan folder paling aman, karena dapat dikamuflasekan dan juga di kombinasikan nih guys.

Ketiga cara menyembunyikan folder itu dapat di padukan menjadi satu alhasil membuat sebuah pertahanan folder yang sangat-sangat kuat, dan butuh waktu lama agar orang lain berhasil membobol-nya (Dunia Cyber gak ada istilah aman 100% btw).

Silahkan anda simak tutorialnya dibawah..

Cara Menyembunyikan Folder dengan Folder Lock

Menyembunyikan Folder dengan Folder Lock

Menggunakan folder lock adalah cara termudah yang bisa kalian gunakan untuk cara menyembunyikan folder dilaptop kalian dengan mudah apalagi laptop kalian hanya menggunakan sistem operasi Microsoft Windows nih guys.

Nah dibawah ini adalah cara menyembunyikan folder menggunakan Folder Lock:

  • Silahkan anda download folder lock terlebih dahulu
  • Setelah itu kalian instal langsung aplikasi dan jika menggunakan crack jangan lupa untuk memasang crack yang anda miliki
  • Lalu buka aplikasi Folder Lock tersebut, dan lakukan setting master key pada aplikasi tersebut
  • Selanjutnya kalian hanya perlu memilih folder yang akan disembunyikan
  • selesai
READ :  10 Laptop Gaming Harga 10-15 Jutaan Terbaik

Nah itulah cara pertama yang dapat kalian coba untuk cara menyembunyikan folder di laptop kalian nih guys, masih ada beberapa cara lagi nih yang admin punya.

Cara Menyembunyikan Folder dengan Notepad dan CMD

3 Cara Menyembunyikan Folder Terbaik di Laptop
3 Cara Menyembunyikan Folder Terbaik di Laptop

Langkah selanjutnya yang dapat kalian lakukan untuk menyembunyikan folder kalian dengan aman yakni memanfaatkan aplikasi notepad dan juga command prompt alias CMD dalam mengunci folder kalian.

Dengan trik yang satu ini kalian bisa membuat folder khusus yang pada saat dikunci melalui CMD folder tersebut akan hilang dan kalian bisa membukanya kembali dengan cara membuka file CMD-nya kembali.

Berikut ini adalah cara menyembunyikan folder di laptop dengan memanfaatkan Notepad:

  • Buka aplikasi notepad yang kalian miliki
  • Selanjutnya copy-paste source code berikut

cls
@ECHO OFF
title Folder CMLSVlocker_18
if EXIST “Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}” goto Buka_18
if NOT EXIST CMLSVlocker_18 goto Folderlocker_18December2013
goto CONFIRM
:CONFIRM
echo Apakah anda ingin mengunci Folder tersebut ? (Y/N)
set/p “cho=>”
if %cho%==Y goto ONITU
if %cho%==y goto ONITU
if %cho%==n goto END
if %cho%==N goto END
echo Ketik Y atau N.
:ONITU
ren CMLSVlocker_18 “Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}”
attrib +h +s “Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}”
echo Folder terkunci
goto End
:Buka_18
echo Input your password please
set/p “pass=>”
if NOT %pass%== coretankodecom goto FAIL
attrib -h -s “Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}”
ren “Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}” CMLSVlocker_18
echo sukses sob
goto End
:FAIL
echo Password salah gan
goto end
:Folderlocker_18December2013
md CMLSVlocker_18
echo CMLSVlocker_18 berhasil dibuat
goto End
:End

  • Edit source-code pada bagian password pada kode saya kasih “coretankodecom” untuk password default
  • Lalu save file dalam format .bat
  • Buka aplikasi bat tersebut lalu masukan folder atau file yang ingin disembunyikan ke dalam folder yang dibuat oleh program .bat tersebut
  • Buka aplikasi bat kembali lalu tekan y untuk menyembunyikan folder anda
  • selesai
  • untuk memunculkan folder rahasia kembali kalian hanya perlu membuka aplikasi .bat tadi lalu memasukan password yang telah di set
READ :  5 Bahaya Menggunakan Aplikasi Bajakan di Android dan PC

Nah gimana sangat mudah bukan hanya membuat sebuah file .bat yang berisikan source code diatas dan kalian sudah berhasil mempraktekkan tutorial cara menyembunyikan folder di laptop dengan mudah loh.

Selain itu ada lagi nih tutorial yang tidak kalah ampuhnya dalam menyembunyikan folder penting yang kalian miliki. silahkan simak yah guys.

Cara Menyembunyikan Folder dengan Labyrinth Folder

3 Cara Menyembunyikan Folder Terbaik di Laptop

Nah sekarang kita akan menggunakan cara yang memakan lebih banyak memori nih guys tapi yang satu ini juga tidak terlaluu efektif sih dibandingkan dengan 2 tutorial sebelumnya nah oleh karena itu admin tuliskan ini sebagai opsional saja yah.

Tapi ada cara kok biar trik satu ini bisa efektif jadi silahkan tetap simak artikel ini sampai selesai yah guys !

Berikut ini adalah logika-nya :

  1. Buatlah satu atau lebih buah folder terlebih dahulu
  2. Didalam setiap folder buatlah folder A sampai Z
  3. Copy folder tersebut dan paste di dalam folder A sampai Z. Jadi logic-nya didalam setiap folder terdapat folder A sampai Z lagi
  4. Buat sebanyak-banyak-nya

Nah akhirnya kalian sudah mempunyai folder labyrinth kalian sendiri, Cara membuat agar folder labyrinth ini terasa lebih efektif lagi yakni dengan menjadikannya sebagai langkah tambahan sehingga muncul trik seperti dibawah ini.

Kombinasikan Ketiga Langkah Diatas !

3 Cara Menyembunyikan Folder Terbaik di Laptop

Agar kalian foldernya lebih aman lagi kalian bisa mengkombinasikan cara-cara diatas sehingga folder akan menjadi lebih susah lagi diakses apalagi jika kalian tidak tahu cara membukanya.

Orang awam sudah pasti tidak bisa membobol folder yang kalian amankan:

  1. Buatlah sebuah folder labirin terlebih dahulu
  2. Buatlah aplikasi .bat pada setiap folder yang ada pada labirin
  3. Sembunyikan folder lagi dengan Folder Lock

Nah coba pikirkan kekuatan dari folder yang kalian sembunyikan pada saat sudah dikombinasikan sudah pasti sangat-sangat sulit untuk ditembus bukan ! Nah oleh karena itu silahkan kalian coba kombinasikan yah guys.

READ :  3 Cara Mengganti Kursor di Laptop Windows 10 dengan Mudah

Nah akhirnya sekian dulu untuk artikel 3 Cara Menyembunyikan Folder Terbaik di Laptop nah semoga bermanfaat dan kalian bisa mengamankan folder kalian masing-masing lebih protektif lagi yah. Terima kasih telah berkunjung dan Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu.

Originally posted 2020-09-14 14:22:47.