Begini Cara Download OVO untuk PC dengan Emulator

Begini Cara Download OVO untuk PC dengan Emulator

Begini Cara Download OVO untuk PC dengan Emulator

Cara download OVO adalah informasi yang banyak dicari. Terlebih bagi kamu yang penasaran apakah OVO ini dapat digunakan pada PC dengan sistem operasi Windows. Baik untuk sistem operasi Windows 7, 8 atau 10.

Meski sebagian besar aplikasi dalam Google Play Store atau Apple Store biasanya diperuntukkan untuk penggunaan mobile. Namun ternyata ada cara yang bisa digunakan agar dapat digunakan pada laptop.

Salah-satunya adalah dompet digital OVO. Dengan sistem pembayaran digital yang menjadi gaya baru saat ini, beragam developer berlomba untuk membuat dompet digital. Tidak ketinggalan salah-satunya adalah dengan hadirnya OVO.

Penggunaan dompet digital ini biasanya pada smartphone untuk memudahkan berbagai transaksi berbasis digital. Namun, tahukah kamu meski merupakan versi mobile, nyatanya OVO dapat diunduh ke dalam laptop dengan sistem operasi windows.

Namun, berbeda dengan smartphone, untuk menggunakan OVO dalam laptop kamu memerlukan aplikasi tambahan atau disebut juga Emulator. Ini adalah sebuah platform yang bisa menjalankan beberapa fungsi layaknya pada smartphone.

Salah-satu yang bisa kamu gunakan adalah Bluestack. Bluestack adalah sebuah emulator yang memiliki fungsi sebagai perantara untuk mendapatkan dan menjalankan berbagai aplikasi android di dalam PC.

Tidak hanya itu, jika memiliki sebuah file APK tidak perlu lagi melakukan pengunduhan ke Play Store. Cukup dengan melakukan proses penginstalan di dalamnya dan aplikasi dapat dijalankan layaknya di android.

Saat ini terdapat versi terbaru Bluestack yang dilengkapi berbagai fitur menarik di dalamnya. Bahkan, dikatakan bahwa penggunaannya sangat cepat yakni 6 kali lebih cepat daripada smartphone merk Samsung Galaxy J7.

Cara Download OVO Menggunakan Emulator

Jika dilihat di dalam Google Playstore, jutaan pengguna telah melakukan pengunduhan untuk aplikasi dompet digital ini. Lalu, ini dia cara download OVO untuk sistem operasi windows yang terpasang di laptop.

  1. Menggunakan Bluestack

Seperti yang telah dibahas sebelumnya bahwa berbeda dengan versi mobile pada smartphone, Bluestack ini dapat diunduh langsung melalui app store. Namun, untuk penggunaan pada laptop memerlukan aplikasi perantara.

Bluestack adalah platform yang banyak emulator gunakan untuk menjalankan aplikasi android melalui perangkat PC. Tidak hanya untuk windows, namun sistem operasi Mac OS juga dapat menggunakan platform ini.

Jika dalam laptop kamu belum terdapat aplikasi Bluestack sebagai cara download OVO, maka silahkan unduh terlebih dahulu. Untuk proses pengunduhannya sama dengan aplikasi pada umumnya. Tunggu dan pasang aplikasi tersebut di laptop kamu.

  1. Cari Aplikasi OVO pada Bluestack

Silahkan buka Bluestack setelah berhasil menginstalnya ke dalam PC. Mungkin beberapa langkah penginstalan pada emulator ini akan memakan beberapa waktu. Namun, tunggu semua proses hingga selesai.

Di dalam Bluestack ini, kamu bisa menemukan berbagai jenis aplikasi yang biasanya digunakan dalam android. Mulai dari game, music dan sebagainya didukung dalam aplikasi ini. kamu juga bisa menemukan dompet digital yakni OVO.

Kemudian, mulailah mencari aplikasi OVO di dalam Bluestack ini. Pada halaman utama silahkan ketikkan OVO dan tunggu hingga halaman beralih. Ini mungkin akan memakan waktu tergantung koneksi jaringan kamu.

Setelah menemukannya melakukan penginstalan dengan cara klik tombol Install. Tunggu hingga proses 100 persen dan perangkat melakukan penginstalan. Saat selesai, maka aplikasi akan secara otomatis berada dalam daftar aplikasi terunduh dalam Bluestack.

  1. Menjalankan Aplikasi OVO pada Bluestack

Jika kamu telah berhasil menggunakan Bluestack sebagai cara download OVO dan berhasil, maka selanjutnya untuk menjalankan OVO di dalamnya. Caranya adalah klik ganda aplikasi Bluestack untuk memasuki halaman utama.

Setelah itu, cari aplikasi OVO di dalamnya. Untuk menjalankannya sama dengan penggunaan pada perangkat smartphone pada umumnya. kamu bisa melakukan berbagai transaksi kirim uang, membayar berbagai tagihan, beli pulsa dan sebagainya.

Meski cara untuk melakukan pengunduhan dan pemasangan aplikasi mobile di laptop tidak semudah pada smartphone, namun hal ini akan sangat berguna. Misalnya pada saat keadaan darurat dan kamu lupa membawa smartphone, maka bisa mengakses melalui laptop.

Saat ini, penggunaan dompet digital untuk berbagai transaksi sedang tren di masyarakat. Ini semakin populer sejak masa pandemi. Selain menggunakan smartphone, kamu juga bisa menggunakan laptop untuk menjalankan dompet digital. Cara download OVO di atas mungkin akan kamu butuhkan.

Originally posted 2022-08-13 18:40:42.