Cara Cepat Membuat Akun Facebook

Apa itu Facebook? Cara Membuat Akun dan Fitur Lengkap

CoretanKode.com – Apa itu Facebook? Cara Membuat Akun dan Fitur Lengkap. Facebook merupakan media sosial yang paling multi-fungsional dan ramai untuk masalah pemasaran asal kalian tahu saja loh. Selain itu sebelum rilisnya Instagram dan juga TikTok facebook bisa dibilang sebagai King of Social Media dulu.

Nah difacebook sendiri kalian bisa menemukan banyak fitur yang sangat menarik dan dapat menghibur diri kalian loh ! nah alhasil sih kalian pada saat berada difacebook pasti bakal berfikiran bahwa tidak memerlukan sosial media lainnya, atau sosmed lainnya itu hanyalah opsional semata.

Baca Juga :

Nah lalu apa sih sebenarnya ke-istemwaan dari Facebook.com tersebut ? dalam artikel ini admin akan menjelaskan semua yang bersangkutan dengan media sosial raksasa yang satu ini.

Apa itu Facebook ?

Facebook merupakan salah satu media sosial terbesar didunia saat ini, Facebook sendiri juga telah memiliki media sosial lain seperti Instagram dan WhatsApp yang sekarang menjadi miliki perusahaan Facebook.

Facebook ini didirkan pada Februari ditahun 2004 dengan CEO-nya Mark Zuckerberg, Facebook ini mempunyai kantor berlokasikan di Menlo Park, California, USA.

Facebook sendiri mendapatkan penghasilan sebesar 70,7 Milliar USD ditahun 2019 dengan jumlah karya 52,534 (30 Juni 2020) dan terlihat masih akan terus berkembang sampai sekarang dan seterusnya.

Untuk kalian yang pengen mengenal sejarah lengkap dari Apa itu Facebook sendiri dapat menyaksikan film dengan judul The Social Network di dalam film tersebut kalian bisa melihat betapa ribetnya mendirikan sebuah Sosial Media yang besar.

Fitur pada Facebook

Dalam situs ini bukan hanya fitur bersosial seperti chattingan dan telponan via suara dan video saja loh yang tersedia tapi masih ada sangat banyak fitur menarik yang dapat membantu kalian menemukan teman dan bahkan menemukan pelanggan untuk bisnis kalian loh !

READ :  6 Langkah Menghasilkan Uang dari Fanspage Facebook

Dengan kata lain Facebook ini juga menjadi media sosial yang sangat empuk untuk melaksanakan promosi/campaign bisnis yang kalian miliki.

Beriku ini adalah beberapa fitur yang menarik dari Facebook yang admin rangkum menjadi sebuah list:

Facebook Ads

facebook ads
img by https://www.searchenginejournal.com

Facebook ads merupakan fitur yang sangat bermanfaat untuk para pelaku bisnis ataupun konten kreator seperti admin nih. Dengan fitur ini kalian bisa membuat konten atau produk kalian dilihat oleh ratusan hingga jutaan orang dalam waktu yang singkat loh.

Alhasil bisnis kalian bisa berkembang lebih cepat pastinya kan, nah facebook ads juga menyediakan fitur analisis yang lengkap dimana kalian bisa memperhatikan perkembangan promosi kalian secara detail loh.

Apalagi untuk harga yang ditawarkan oleh facebook yang terbilang cukup murah untuk promosi yang bisa dibilang jangkauannya sangat masif.

Facebook Marketplace

facebook marketplace coretankodecom

Nah selanjutnya ada pasar online dimana barang yang dijual pada sosial media facebook ini bisa laku dengan waktu yang sangat cepat loh. Mirip dengan Facebook ads, fitur Facebook MarketPlace yang satu ini juga bertujuan untuk memberikan promosi terhadap produk yang kalian miliki loh.

Selain itu facebook juga tidak meminta bayaran atau pajak dari setiap transaksi yang berhasil terjual di dalam Facebook itu sendiri. Pada saat barang laku dan kalian ingin menghapus produk dari facebook marketplace facebook hanya meminta jawaban dari pertanyaan “Apakah Produk Laku di Facebook ?” hanya itu saja.

Facebook akan mempromosikan produk anda dilokasi lokal kalian sendiri sehingga orang terdekat akan langsung bisa melihat produk atau barang yang kalian ingin jual.

Nah untuk masalah transaksinya pun mudah kalian bisa COD sehingga kalian bisa saling percaya tuh.

Facebook Videos

facebook video CoretanKode

Selanjutnya ada Facebook Watch alias Facebook Videos nih, dalam fitur ini kalian bisa menikmati video atau cuplikan film yang seru dan menarik.

Terdapat sangat banyak video lucu sampai video tutorial/lifehacks yang sangat bermanfaat untuk kalian loh, kalau untuk admin sendiri sih suka nonton video UFC pada facebook videos ini.

READ :  5 Cara Stalking Instagram Terbaik dan Teraman

Selain gratis dan kebanyakan video dari facebook itu tidak beriklan atau mungkin belum beriklan tapi memang sangat seru kok menonton dari Facebook Videos ini.

Dark Mode

facebook darkmode coretankode

Fitur terbaru dari Facebook yakni Dark Mode juga tidak kalah menarik dari fitur sebelumnya loh guys ! Dengan mengaktifkan fitur Dark Mode ini kalian bisa mendapatkan tampilan lebih elegan dan juga sangat minim cahaya dan baik untuk kesehatan mata kalian.

Yah tetap saja sih paparan radiasi tetap ada tapi setidaknya Intensitas cahaya tidak terlalu menyakit mata kalian pada saat mengaktifkan mode yang satu ini dari Facebook.

Pada saat mengaktifkan mode dark ini halaman facebook kalian secara keseluruhan akan berubah menjadi warna Hitam Putih dan beberapa simbol tetap menggunakan warna yang standar dari facebook.

Untuk admin sendiri sih mode ini sangat bagus karena memang admin sendiri sangat suka dengan tampilan aplikasi dan web yang berwarna gelap.

Live Stream

facebook Livestream

Selanjutnya ada fitur Facebook Live, dimana dengan fitur yang satu ini kalian bisa melakukan live streaming di halaman facebook kalian dan juga kalian bisa menemukan penonton yang jauh lebih luas lagi dan penonton disekitaran anda pun mudah dijangkau loh.

Facebook live juga bisa dilakukan didalam Group Facebook yang kalian gabungin loh guys. Jadi facebook live ini bisa dibilang dapat dilakukan dimasa saja dan kapan saja yah.

Selain itu juga facebook live ini tidak terlalu berat memakan memori kok, cukup kalian siapkan saja koneksi internet yang cukup dan juga perangkat android atau iOS untuk melakukan aktivitas live nantinya.

Cara Membuat Akun Facebook

Setelah kaliian mengetahui apa itu facebook dan juga fitur-fitur menarik didalamnya selanjutnya kita akan membahas cara membuat akun facebook nih.

Membuat akun facebook sendiri bisa dibilang sangatlah mudah dan tidak memakan waktu yang sangat lama loh. Dengan modal nomor telepon yang aktif dan juga email akhirnya kalian sudah bisa mendaftar facebook.com loh

READ :  Cara Masuk FYP TikTok Tercepat (Jam FYP TikTok)

Untuk detailnya kalian bisa menyimak tutorial/langkah-langkah dibawah ini:

  • Silahkan buka halaman Facebook Register
  • Isi-lah Formulir registrasi yang tersedia, disini kalian akan diminta untuk mengisi biodata sederhana seperti Nama, Email atau Nomor Ponsel, Kata Sandi, Tanggal Lahir dan Jenis Kelamin kalian
  • Kliik tombol Daftar yang tersedia
  • Sampai sini akun facebook kalian sudah jadi tapi masih banyak fitur yang terkunci, untuk menggunakan facebook dengan fitur yang lengkap maka lanjutkan tutorial berikutnya
  • Nah langkah terakhir kalian harus mengkonfirmasi email atau nomor ponsel aktif kalian yang kalian masukan pada formulir sebelumnya
  • Jika mengalami kegagalan dalam proses pendaftarkan kalian bisa melakukan Pengaduan

Nah jadi sangatlah simpel bukan dalam pembuatan akun facebook ini, kalian hanya perlu mengisi formulir lalu mengkonfirmasi email atau nomor hp kalian lalu selesai deh.

Nah jadi sangatlah mudah bukan untuk pembuatan akun facebook ini, selanjutnya kalian bisa langsung praktek untuk membuat akun facebook dan juga melihat-lihat fitur-fitur yang admin telah bahas sebelumnya.

Akhir Kata

Apa itu Facebook nah jadi facebook ini merupakan salah satu perusahaan IT yang menciptakan sebuah platform media sosial/jejaring sosial yang sekarang ini sudah menjadi perusahaan yang sangat besar.

Facebook sendiri telah berhasil mendapatkan penghasilan sebesar 70milliar USD ditahun lalu loh, Facebook sendiri mempunyai karyawan yang mencapai jumlah puluhan ribu karyawan.

Facebook ini bukan hanya bermanfaat untuk menelpon dan juga chattan tapi facebook ini sendiri juga menjadi tempat terbaik untuk melakukan promosi produk dan jasa agar cepat laku atau terpasarkan.

Fitur facebook ini sudah mempunyai banyak fungsionalitas yang menjadikan facebook bukan hanya sebagai media sosial tapi juga sebagai media hiburan hingga bisnis.

Nah sekiranya hanya sampai sini dulu untuk postingan Apa itu Facebook kali ini semoga bermanfaat dan kalian bisa mengetahui akhirnya fitur-fitur dari Facebook dan cara membuat akun facebook terbaru. Terima kasih telah berkunjung dan Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu.

Originally posted 2020-08-11 10:17:26.